Fakta Unik Mengenai Grup Band Wali

By | April 10, 2020

Wali merupakan salah satu grup band musik Indonesia yang sekarang ini masih eksis dan banyak diperdengarkan lagunya. Grup band ini berasal dari Ciputat, Tangerang Selatan. Grup band Wali dibentuk pada tahun 1999. Wali beranggotan 5 orang, yakni Faank sebagai vokalis, Apoy sebagi gitaris, Tomi sebagi drummer, Ovie sebagai keyboardist, dan Nunu sebagai bassis. Salah satu personel anggota band Wali yang bernama Apoy dulunya pernah menjadi additonal guitar dari sebuh grup Netral dalam album Oke Deh pada tahun 2011. Grup band ini memiliki aliran lokal popo kreatif dan pop melayu yang dianutnya. Wali merilis album pertamanya yang berjudul “Orang Bilang” pada tahun 2008. Lagu yang ada pada album tersebut menjadi andalan dan telah berhasil meraih kesuksesan pada pertengahan Mei 2008.

Bagaimana Awal Dari Band Wali Bisa Terbentuk?

Anggota grup band Wali semuanya merupakan lulusan pesantren dan sebagian telah menjadi alumni UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Lagu-lagu dari grup band Wali juga kebanyakan dikenal memiliki nuansa islami yang kental dan ada banyak pesan positif yang berkaitan dengan agama Islam. Tentunya hal ini bisa dipastikan bahwa pesan-pesan yang ada pada lagu mereka dibuat berdasarkan pengalaman mereka semasa di pesantren. Dan inilah yang menjadi tonggak dari terbentuknya band Wali, dimana semua anggota band berasal dari satu pesantren yang kemudian akhirnya memiliki banyak ide bersama dan menciptakan lagu yang memiliki kaitan dengan agama Islam.

Fakta Unik Apa Saja Yang Belum Kita Ketahui Dari Band Wali?

  1. Sukses Ketika Menjadi Sebuah Band di Kampus
    Kesuksesan dari band Wali sudah bisa dirasakan oleh mereka saat masih berstatus sebagai band yang ada di kampus tepatnya di Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah yang sudah berjaya dari awalnya. Bahkan Faang dan anggota yang lainnya sering kali mengisi acara di banyak kampus. Dan akhirnya mereka memiliki keberuntungan yang selalu mengikuti mereka kemana pun mereka pergi untuk manggung di luar kampus.
  2. Mengawali Karier Dengan Nama Fiera
    Sebenarnya band Wali dulunya tidak menggunakan nama “Wali” namun mereka menggunakan nama Fiera ketika semasa masih menjadi band di kampus. Wali sendiri merupakan nama kedua setelah mereka pernah menggunaka nama Fiera. Fiera memiliki sedikit kemiripan dengan nama grup band Vierra atau yang sekarang lebih dikenal dengan Vierratale. Namun, hal ini tidak ada hubungannya sama sekali dengan grup band tersebut. Karena nama Fiera diambil dari nama-nama anggota personel band lama Wali. Dan akhirnya nama Wali pun diambil dari saran produser mereka yakni, Rahayu Kertawiguna.
  3. Dijuluki Sebagai Raja RBT (Ring Back Tone)
    Pada tahun 2008 mungkin bisa dikenal sebagai puncak titk balik karier dari Wali. Karena kesuksesan mereka diraih pada tahun tersebut. Dari album “Orang Bilang” dan lagu “Dik” yang telah emnjadi single paling laris dan menjadi Ring Back Tone (RBT) populer. Sekitar 1 juta orang telah memakai lagu tersebut untuk RBT mereka.
  4. Pesan Islami Disemua Lagu Wali
    Background pesantren dari para personelnya memiliki pengaruh besar pada lagu buatan mereka. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya lagu yang memiliki pesan berkaitan dengan agama Islam.

Beberapa hal di atas adalh fakta-fakta unik yang dimiliki oleh band Wali. Sekarang ini bahkan Wali juga sering diundang untuk manggung di beberapa acara televisi di Indonesia.